Minggu, 24 April 2016

MAU TUBUH SEHAT ALAMI? JAGALAH KESEHATAN SEL!

MAU TUBUH SEHAT ALAMI? JAGALAH KESEHATAN SEL!



SEL adalah unit fungsional  terkecil dari makhluk hidup (tanaman, hewan, manusia). Unit fungsional terkecil adalah bagian terkecil yang masih berfungsi (hidup). Tubuh manusia terdiri dari susunan triliunan sel. Dalam 1 kg berat tubuh manusia terdapat 1 triliun sel.

Di dalam tiap sel terdapat berbagai macam bangunan (lihat gambar), tiap bangunan tersebut mempunyai fungsi masing-masing (misalnya, fungsi mitokondria adalah menghasilkan energi untuk sel tersebut). Agar sel bisa berfungsi dengan baik (sel sehat) maka tiap bangunan tersebut harus dalam keadaan baik. Untuk ini, sel membutuhkan nutrisi yang akan dipakai oleh tiap bangunan yang ada di dalam sel.

Nutrisi yang diperlukan sel adalah oksigen (melalui sistem pernafasan) dan air dan makanan (melalui sistem pencernaan). Makanan terdiri dari karbohidrat, lemak, protein, vitamin dan mineral. (Sumber makanan : hewani/nabati). Jadi tiap sel tubuh kita memerlukan nutrisi yang baik dan dalam jumlah yang cukup. Untuk itulah kita harus bernafas, minum dan makan setiap hari.

Baca artikel lengkap nya di : www.sehatalami.co.id

0 komentar:

Posting Komentar